Cari Blog Ini

Muzakir Sai Ajak Pemuda FKPPI Tumbuhkan Sikap Bela Negara

PALEMBANG --- Kalangan pemuda Sumsel yang tergabung dalam FKPPI (Forum Komunikasi Putra-Putri Purnawirawan dan Putra-Putri TNI-Polri) Sumsel, diajak untuk selalu bersikap bela negara.

Bahkan Pengurus Daerah FKPPI Sumsel, membentuk dan melantik pengurus generasi muda FKPPI yang tersebar di wilayah Sumsel.

"Pemuda harus diperkuat dengan fisik dan mental yang berjiwa patriotisme, hingga mampu menjadi penggerak dan berada digaris depan dalam mempertahankan dan membela bangsa dan tanah air," ujar Muzakir Sai Sohar, Ketua PD FKPPI Sumsel, usalu melantik Generasi Muda FKKPI Sumsel di Gedung Balai Prajurit Jalan Merdeka Palembang, Sabtu (24/12/2016)

Muzakir mengatakan, para pemuda harus mampu mengaplikasikan dirinya dalam pembangunan. Serta memiliki kekuatan fisik dan mental dalam tugasnya melaksanakan bela negara.

“Ini yang terus diperkuat oleh FKPPI. Karena pemuda harus berada digaris depan dalam setiap lini,” tegas Muzakir.
Dia menjelaskan, organisasi GM FKPPI merupakan wadah bagi para pemuda putra-putri purnawirawan dan putra putri TNI-Polri.

Darah juang dan jiwa bela negara, harus terus dijaga dan tumbuh dalam jiwa para pemuda.

Hingga semangat tersebut, teraplikasi dalam setiap lini kehidupan.
“FKPPI terus melaksanakan berbagai program, salah satunya memperkuat bela negara. Kita bekerjasama dengan TNI dan Polri, memberi pelatihan dan pemahaman pentingnya bela negara ini,”ujar dia.

Muzakir menegaskan, FKPPI dan GM FKPPI merupakan dua organisasi dalam satu wadah FKPPI.

Diharapkan dengan keberadaan GM FKPPI dapat memaksimalkan gerakan pemuda yang bersatu dan kuat dalam mempertahankan dan membela negara.

Tidak ada komentar: